Kampung Tridi (3D) Kesatrian Malang – Spot Selfie Keren Sebelah Kampung Warna Warni – Bagi yang sudah membaca ulasan nnoart sebelumnya yang berjudul “Kampung Warna Warni Jodipan Malang – Warnai Harimu di Tempat Wisata Keren Terbaru” tentunya sudah cukup mengetahui Kampung 3D ini. Lokasi kampung ini terlihat bersebelahan dengan kampung warna warni Jodipan yang hanya dibatasi dengan sungai.
Meskipun rumah-rumah di Kampung Tridi juga di cat warna-warni, keunikan utamanya bukan disitu, melainkan pada gambar-gambar mural 3 dimensi (tampak nyata) yang digambar pada tembok-tembok rumah warga yang rencananya akan mencapai 80an gambar. Gambar-gambar yang tampak nyata inilah yang menjadi spot selfie keren bagi warga kota Malang maupun pengunjung dari daerah-daerah lainnya.
Seperti yang telah dijelaskan diatas, Kampung Tridi terletak di Kelurahan Kesatrian, Kecamatan Blimbing, Kota Malang. Lebih tepatnya pada Jalan Temenggungan Ledok, RT 1 – 4, RW 12. Lokasinya terlihat sangat mencolok di sebelah timur Jembatan Embong Brantas (Jl. Gatot Subroto). Dari atas jembatan ini, dapat terlihat dengan jelas perkampungan warna warni di kiri maupun kanan sungai. Kampung Tridi Kesatrian berada di sebelah kiri (utara) sungai, sedangkan di sebelah selatan sungai merupakan Kampung Warna Warni Jodipan.
Kampung Tridi terletak tidak jauh dari pusat kota Malang, dimana Stasiun Kereta Kota Malang hanya terpaut sekitar 500 meter dari kampung ini, sedangkan Alun Alun Tugu Balai Kota sekitar 1 kilometer. Lebih tepatnya mengenai lokasi atau alamat Kampung 3D Malang ini dapat dilihat pada peta Google di atas.
Asal Usul Kampung 3D (Tridi) Kesatrian Malang
Kampung Tridi yang berada di RT 1 – 4, RW 12, Kelurahan Kesatrian ini dulunya bersama Kampung Juanda (Jodipan) di sebelahnya merupakan perkampungan kumuh di Kota Malang. Namun setelah ada ide untuk pengecatan kampung Juanda di Jodipan dengan nuansa warna-warni, mendadak perkampungan kumuh ini menjadi objek wisata yang terkenal dimana-mana.Hal tersebut menjadi inspirasi bagi warga perkampungan di seberang sungai, Kelurahan Kesatrian, untuk menerapkan gagasan mereka sebelumnya yang ngin menjadikan kampungnya sebagai kampung 3D. Eddy Supriyanto atau yang lebih akrab disapa Edi Gimbal (kutipan wawancara bersama Kompas) merupakan penggagas utama dari konsep kampung 3D ini. Disebut Tridi oleh karena dirasa lebih mudah disebut, sesuai dengan sebutan orang Jawa.
Awalnya Edi Gimbal dan temannya berangan-angan agar dapat menghadirkan gambar 3 dimensi (mural atau lukisan yang terlihat seperti memiliki bentuk/hidup) yang biasanya ada di tempat-tempat wisata, hadir di tengah perkampungan warga. Beliau ingin agar gambar-gambar tersebut dapat dilukis di dinding bangunan-bangunan, terutama fasilitas umum, baik itu di pinggiran gang maupun di dalam perkampungan warga. Hal tersebut agar ada tempat wisata populer baru di kota Malang yang mengusung konsep yang belum ada sebelumnya.
Ide ini diusulkan kepada ketua RW setempat dan ternyata bisa saja direalisasikan. Pendanaan juga berasal dari uang kas mereka, seperti yang dikutip dari Kompas. Oleh karena pihak Decofresh yang sebelumnya sudah berniat untuk mewarnai perkampungan di seberang Kampung Warna Warni Jodipan tersebut ditambah dengan ide atau gagasan yang segar dari warga kampung setempat, membuat pihak Decofresh juga akhirnya ikut membantu pendanaan pengembangan kampung 3 Dimensi, terutama dalam urusan penyediaan cat.
Pengerjaan akhirnya dimulai, dengan area pengecatan serta penggambaran mural 3 Dimensi dilakukan pada RT 1 hingga RT 4 dengan jarak mencapai 1 kilomenter dan rencana mencapai 80 gambar yang bervariasi.
Gambar-gambar 3 dimensi tersebut disiapkan oleh Edi dan Tholib, rekan sesama seniman Edi. Sedangkan yang melukiskan gambar-gambar tersebut adalah warga setempat yang memang banyak diantaranya sudah berpengalaman dalam melukis di tembok. Dari hasil tanya-tanya kepada salah seorang warga yang berjaga di sebuah ruangan yang katanya merupakan ‘posko’, warga setempat mengecat tembok, atap hingga jalanan menggunakan cat tembok, sedangkan untuk lukisan-lukisan 3 dimensi sebagian besarnya menggunakan cat minyak.
Pengecatan atap di perkampungan Tridi ini menggunakan konsep gradasi warna, apabila dilihat dari atas, warna-warna dari atap di perkampungan Tridi terlihat menyerupai pelangi. Hal ini berbeda dengan atap di Kampung Warna Warni Jodipan yang warnanya acak.
Sedangkan untuk gambar-gambar 3 dimensi, diutamakan yang menyangkut tema anak-anak, alam serta hewan, meskipun ada juga gambar-gambar lainnya yang temanya berbeda dari tema-tema yang diutamakan. Bisa dilihat di Kampung Tridi ini terdapat cukup banyak gambar-gambar yang akan disukai anak-anak seperti Mickey Mouse, Hulk, Thor, Patrick Spongebob, Spiderman, Captain America dsb. Gambar-gambar yang mewakili alam seperti air terjun, laut, memancing ikan dsb. Serta yang bertema hewan seperti gorilla selfie, T-Rex terikat lehernya, burung merak, paus, ular, hiu, singa rasta, singa mengaum dsb.
Dengan semakin banyaknya kunjungan wisatawan ke Kampung Tridi ini, penghasilan warga yang berjualan, terutama minuman serta makanan ringan, meningkat. Selain itu, warga juga menjadi sadar akan pentingnya menjaga kebersihan di perkampungan tempat mereka tinggal.
Pemerintah Kota Malang juga akan membantu dalam pengembangan perkampungan di timur Jembatan Embong Brantas ini menjadi tujuan wisata baru di Kota Malang. Berbagai rencana telah disiapkan, terutama dalam pemberdayaan masyarakat setempat, penambahan fasilitas yang dibutuhkan seperti penerangan jalan umum hingga ingin menghubungkan antara Kampung Tridi dan Kampung Warna Warni dengan jembatan gantung.
Spot Gambar 3D Keren Untuk Selfie di Kampung Tridi
Nah, karena informasi mengenai asal-usul Kampung Tridi sudah cukup jelas, sekarang saatnya bagi anda untuk eksplorasi Kampung Tridi. Kampung Tridi ini cukup luas, jalannya panjang, banyak gang-gang kecilnya serta jalanan yang naik turun. Oleh sebab itu, untuk eksplorasi seluruh spot keren di Kampung Tridi ini akan sedikit menguras waktu dan tenaga.Tentunya itu tidak jadi masalah jika anda sudah sangat tertarik untuk mencari tahu gambar-gambar 3 dimensi seperti apakah yang akan muncul di hadapan anda nantinya. Apalagi rencana gambar 3 dimensi di Kampung Tridi mencapai 80 (saat ini sudah sekitar 30% tergambar) sehingga akan banyak spot-spot keren di dalam Kampung 3D Malang ini yang akan menarik perhatian anda.
Mulai dari pintu masuk gang perkampungan, kita akan langsung melihat beberapa gambar 3 dimensi yang menarik seperti gorilla yang sedang selfie, air terjun yang seakan tumpah ke jalanan, mulut seseorang yang sedang terbuka lebar dimana kita bisa foto seperti akan dimakan serta ikan hiu yang siap menerkam anda.
Tidak jauh dari gapura utama gang masuk perkampungan, anda sudah dihadapkan dengan 2 pilihan jalan. Pertama jalan lurus melewati areal parkir, dan kedua jalan menurun yang biasanya terlihat lebih sepi. Ikut jalan yang mana saja anda akan tetap dapat melihat gambar-gambar 3 dimensi di setiap tembok rumah warga, di atas jalan tempat anda melangkah hingga atap rumah. Usahakan telusuri setiap gang yang ada agar bisa menemukan gambar-gambar 3 dimensi yang anda sukai.
Di bawah ini spot-spot gambar 3 dimensi hasil pengamatan saya sewaktu jalan-jalan ke Kampung Tridi ini. Mungkin ada banyak yang luput dari pengamatan atau memang belum dilukis saat saya kesana pada awal Desember 2016. Berikut ini mural 3 dimensi keren yang ada di Kampung Tridi:
- Tokoh superhero Hollywood serta tokoh fiksi lainnya yang akan disukai anak-anak seperti Hulk yang siap mencengkeram, Thor dan palunya, Captain America melempar tamengnya, Spiderman yang sedang bergelantungan, Spongebob, Patrick sedang menendang, Cinderella, Elsa Frozen, Naruto sedang melompat, Minion, Astro Boy menangis, Angry Bird, Mickey Mouse, Mario Bros, Tom si kucing, malaikat Cupid, Tazmania dan sebagainya;
- Binatang-binatang seperti gorilla selfie, ikan hiu, T-Rex terikat lehernya, burung merak yang cantik, singa rasta berkacamata, macan dan kandangnya, gajah, kucing di jendela, kerbau sedang menanduk, cendrawasih, singa mengaum, paus keluar tembok, pinguin, iguana dsb;
- Tema alam seperti air terjun yang seakan tumpah di jalan, memancing ikan, surfing di tengah laut;
- Jalan 3D dimensi yang menampilkan jalanan retak, jembatan gantung dsb;
- Gambar-gambar lainnya seperti orang yang membuka mulutnya, lukisan Monalisa, bocah minum dot, kereta api, great wall (tembok Cina), Pak Raden, mobil, seseorang menodong pistol, sayap-sayap unik, logo tim bola seperti AC Milan dan Barcelona, tulisan-tulisan berwujud 3 dimensi dan lain sebagainya.
Selengkapnya mengenai gambar-gambar di Kampung 3D Tridi Malang bisa dilihat di official instagram Kampung Tridi yaitu @kampung_tridi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar